Danramil Dampingi Tim Dirjed Tanaman Pangan dalam Kegiatan Opla dan Pompanisasi Di Muara Sabak Danramil 419-02/Tungkal Ulu Laksanakan Mediasi Antara Kelompok Tani Terkait Dengan Persoalan Penggunaan Lahan Dandim 0419/Tanjab Hadiri Safari Ramadhan dan Peringatan Nuzul Qur’an di Kelurahan Patunas Safari Ramadhan Desa Kuala Dasal: Silaturahmi dan Kebahagiaan Bersama Melanjutkan tradisi sebelumnya, Malam Pisah Sambut Dandim 0419/Tanjab dilaksanakan di Rumah Dinas Bupati Tanjab

Home / Berita Koramil / Koramil Nipah Panjang

Jumat, 9 Agustus 2019 - 08:16 WIB

Babinsa Koramil 419-04/Nipah Panjang Bersama Tim Terpadu Gencarkan Patroli Terpadu Cegah Karhutla.

Kuala Tungkal, kodimtanjab.com – Babinsa Koramil 419-04/Nipah Panjang Serda Saharuddin melaksanakan patroli terpadu cegah kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) bersama Manggala Agni, Polhut dan MPA di wilayah Desa Labuhan Pering Kec. Sadu, Kab. Tanjab Timur, Kamis (08/08/19).

Kegiatan yang dilaksanakan bersama dua orang anggota Manggala Agni, satu orang anggota Polhut dan satu orang anggota MPA tersebut di mulai dengan terlebih dahulu melakukan koordinasi dan menentukan sasaran patroli.

Selanjutnya tim terpadu yang terdiri dari Babinsa, Manggala Agni, Polhut dan MPA berpatroli mengecek lahan rawan terbakar di wilayah Desa Labuhan Pering, serta mencari dan mengecek sumber air terdekat yang dapat digunakan untuk memadamkan api apabila terjadi kebakaran.

BACA JUGA  Bersama Petani, Babinsa Suka Maju Cek Tanaman Jagung.

Serda Saharuddin menuturkan, patroli yang dilakukannya tersebut merupakan salah satu kegiatan rutin anggota Babinsa dalam upaya meminimalisir ancaman bahaya kebakaran hutan dan lahan.

“Kami juga mengharapkan peran serta masyarakat untuk bekerjasama dalam mencegah terjadinya Karhutla dengan cara tidak membuka lahan dengan cara membakar ataupun ikut membantu memadamkan kebakaran serta melaporkan kepada Babinsa apabila menemukan lahan yang terbakar,” ujarnya.

BACA JUGA  Babinsa Laksanakan Pendampingan Peninjauan Padi Bersama Petani

Selain berpatroli daerah yang rawan kebakaran dan mengecek sumber air yang dapat digunakan untuk memadamkan kebakaran, tim terpadu ini juga melakukan sosialisasi bahaya karhutla dengan mendatangi rumah rumah warga setempat. Diharapkan dengan rutinnya kegiatan patroli ini dapat mengantisipasi bahaya kebakaran hutan dan lahan.. (Pendimtjb).

Share :

Baca Juga

BERITA

Babinsa Dan Bhabinkamtibmas Sosialisasi Pencegahan Karhutla Di Wilayah Binaan

BERITA

Sertu Daniel Sambangi Warga Desa Binaan

BERITA

Danramil 419-02/Tungkal Ulu Hadiri Rapat Koordinasi Kecamatan Tebing Tinggi

Berita Koramil

Babinsa Koramil 01 Turut Serta dalam Penyiapan Bibit Padi dan Lahan guna Mengantisipasi Musim Tanam

BERITA

Kodim 0419/Tanjab Gelar Senam Kesehatan Jasmani

BERITA

Babinsa ingatkan warga binaan untuk selalu menjaga keamanan dan persatuan.

Berita Koramil

Babinsa Koramil 419-04/Nipah Panjang Hadiri Acara Musyawarah Desa (Musdes) Sungai Tering.

Berita Koramil

Kopda Agus Mawardi Sebagai Babinsa Mekar Tanjung Ikuti Acara Sertijab Kepala Desa Terpilih.