Danramil 419-03/Tungkal Ilir Turut Andil Dalam Pengamanan Arus Pulang Mudik 2024 Sertu Sugianto Turut Dampingi Warga Menerima BLT di Desa Rantau Badak Lamo Dandim 0419/Tanjab Hadiri Halal Bihalal Forkopimda dan Tasyakuran di Rumah Dinas Sekda Kabupaten Tanjab Timur Pabungdim 0419/Tanjab Hadiri Rakor dan Sinkronisasi Kegiatan Optimasi Lahan Dana APBN Tahun 2024 Kabupaten Tanjab Timur Ziarah dalam Memperingati HUT ke-78 Persit Kartika Chandra Kirana

Home / Berita Koramil / Koramil Tungkal Ulu

Minggu, 4 Agustus 2019 - 06:08 WIB

Babinsa Ramil 02/Tungkal Ulu Jalin Komunikasi Sosial Dengan Salah Satu Tokoh Masyarakat.

Kuala Tungkal, kodimtanjab.com – Babinsa Koramil 419-02/Tungkal Ulu Serda Sugitanto melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan salah satu tokoh masyarakat desa bertempat di Rumah bapak Khairul, Ketua RT. 03 Desa Rantau Badak Lamo, Kec. Muara Papalik, Kab. Tanjab Barat, Sabtu (03/08/19).

Kegiatan Komsos ini bertujuan untuk menjalin silaturami dan mempererat hubungan kekeluargaan antar Babinsa dengan tokoh masyarakat dan perangkat desa sehingga tercipta suasana yang harmonis dalam setiap pelaksanaan tugas Babinsa di lapangan.

BACA JUGA  Babinsa Kelurahan Nipah Panjang Komsos Dengan Petani Kelapa.

Serda Sugiyanto mengatakan, Komsos merupakan sarana efektif untuk memelihara dan meningkatkan kebersamaan serta tempat menjalin silaturahmi untuk membangun komunikasi dialogis antara seluruh komponen masyarakat.

“Kami sebagai aparat kewilayahan berharap kerjasama untuk saling bertukar informasi dengan tokoh masyarakat dan perangkat desa mengenai situasi dan kondisi masyarakat di desa,” ujar Serda Sugiyanto.

Dalam kegiatan komsos ini Serda Sugiyanto selaku Babinsa menyampaikan agar kita semua selalu menjaga kerukunan dan secara bersama sama menjaga tali silahturahmi serta turut peduli menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan, khususnya di Desa Rantau Badak Lamo agar tercipta suasana yang tentram dan kondusif.

BACA JUGA  Sebagai Aparat Desa, Babinsa Bantu Warga Perbaiki Rumah.

Selanjutnya Babinsa juga menghimbau agar warga tidak membakar hutan ataupun kebun ketika membuka dan membersihkan lahan, karena saat ini sudah memasuki musim kemarau yang mana dapat dengan mudahnya terjadi kebakaran hutan dan lahan yang dampaknya dapat menimbulkan bencana kabut asap yang mengganggu kesehatan. (Pendimtjb).

Share :

Baca Juga

Berita Koramil

Anggota Ramil 04/Nipah Panjang Bersihkan Pangkalan.

BERITA

Babinsa Dan Bhabinkamtibmas Laksanakan Komsos Dengan Perangkat Desa

Berita Koramil

Tangkal Corona, Danramil Tungkal Ilir bersama Unsur Forkopimcam Pengabuan Semprot Disinfektan di Tempat Ruang Publik.

Berita Koramil

Penyaluran BLT-DD didampingi Babinsa Koramil 419-01/Muara Sabak.

Berita Koramil

Babinsa Koramil 419-02/TU Latihan Menembak.

BERITA

Babinsa Pandan Sejahtera Lakukan Pengecekan Pertumbuhan Tanaman Jagung Bersama Petani.

BERITA

Danramil 419-04/Nipah Panjang Beri Materi Wasbang Kepada Anggota Paskibra

BERITA

Babinsa Sosialisasi Cegah Karhutla Dengan Masyarakat.