Jalin Tali Silaturahmi, Babinsa Sambangi Warga Desa Binaan. Babinsa Laksanakan Pendampingan Kepada Kelompok Tani Di Desa Binaan Babinsa Dampingi Petani Meninjau Tanaman Jagung Di Desa Binaan Jalin Silaturahmi Di Wilayah Binaan, Babinsa Lakukan Komunikasi Sosial Dengan Warga. Babinsa Laksanakan Pendampingan Penanaman Padi

Home / Berita Koramil / Koramil Tungkal Ilir

Senin, 11 Maret 2019 - 10:31 WIB

Solidaritas Kodim Tanjab dan Polres Tanjab Barat di Wilayah Binaan.

Kuala Tungkal, kodimtanjab.com – Dalam rangka mewujudkan sinergitas TNI-Polri yang solid di wilayah binaannya, Babinsa Koramil 419-03/Tungkal Ilir Sertu P. Simatupang dan Sertu Zainal bersama dengan Bhabinkamtibmas Polsek Tungkal Ilir Aipda Sunarto dan Bripka Riki Febriansyah melaksanakan qnjangsana dan komunikasi sosial (Komsos) dengan warga masyarakat bertempat di warung Pak Samsul warga RT. 09 Desa Muara Seberang Kecamatan Seberang Kota Kab. Tanjung Jabung Barat. Senin (11/3/2019).

Sertu P. Simatupang, Sertu Zainal, Aipda Sunarto dan Bripka Riki Febriansyah bersama sama mereka melaksanakan patroli guna memonitor situasi dan kondisi Desa Muara Seberang dan Desa Harapan Jaya yang selama ini menjadi wilayah binaan mereka.

Selain memonitoring wilayah desa binaan, Babinsa dan Bhabinkamtibmas juga melakukan komunikasi sosial dengan warga binaan. Komsos ini bertujuan untuk mempererat tali silaturrahmi dan hubungan baik dengan warga binaan agar tercipta suasana yang nyaman sehingga dapat membantu memperlancar tugas Babinsa di lapangan.

BACA JUGA  Serda Gopal Selaku Babinsa Melakukan Monitoring Tanaman Padi Milik Kelompok Tani Usaha Jaya.

Salah satu kegiatan mereka adalah menyapa warga sekaligus berdialog tentang perkembangan keamanan dan kondusifitas desa saat ini.

Pada kesempatan ini, Babinsa Sertu P. Simatupang menyapaikan kepada warga agar tetap menjaga kerukunan dan kekompakan sesama warga Desa Muara Seberang sebagai modal dasar untuk menjaga Persatuan dan Kesatuan Bangsa.

Lebih lanjut Sertu P. Simatupang mengatakan bahwa keamanan dan ketertiban di desa perlu ditingkatkan lagi dengan cara mengintensifkan kegiatan Siskamling guna mengantisipasi dan mencegah hal hal yang tidak diinginkan.

Menurut Babinsa, dengan adanya komunikasi dua arah secara langsung kepada warga masyarakat diharapkan segala permaslaaan yang ada di desa binaan dapat dicarikan solusi yang tepat dan diselesaikan secara tuntas.

BACA JUGA  Bersama petani, Babinsa pantau pertumbuhan tanaman jagung

“Kami menghimbau kepada warga agar melaporkan segala kejadian yang ada di desa kepada Babinsa ataupun Bhabinkamtibmas sesegera mungkin,” ujar Sertu Simatupang.

Ditempat terpisah, Danramil 419-03/Tungkal Ilir Kapten Inf Rohandi mengatakan bahwa kegiatan Babinsa ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap hari, dan hari ini bersama Bhabinkamtibmas dengan cara berkumpul bersama diwarung kopi.

“Diharapkan dengan kegiatan bersama ini, Babinsa dan Bhabinkamtibmas akan lebih dikenal masyarakat sekaligus menyerap aspirasi dan keluhan warga yang berkaitan dengan situasi dan keamanan masyarakat.” Ungkap Kapten Inf Rohandi. (Pendimtjb)

Share :

Baca Juga

BERITA

Babinsa Dan Warga Binaan Meninjau Tanaman Padi.

BERITA

Percepat Vaksinasi, Babinsa Koramil 01/Muara Sabak Bantu Pendistribusian Vaksin.

BERITA

Babinsa Lakukan Pemantauan Protkes Penumpang Kapal Di Pelabuhan.

Berita Koramil

Danramil 419-04/Nipah Panjang Hadiri Penyuluhan dan Penerangan Hukum Dari Cabang Kejari Tanjab Timur.

Berita Koramil

Babinsa Ramil 03/Tungkal Ilir Laksanakan Patroli Pemantauan Karhutla Bersama Bhabinkamtibmas dan Warga Binaan.

Berita Koramil

Babinsa Kodim Tanjab Tak Henti-Hentinya Mendampingi Petani.

Berita Koramil

Babinsa 03/Tungkal Ilir Komunikasi Sosial (Komsos) bersama Perangkat Kelurahan.

Berita Koramil

Babinsa Ramil 419-01/Muara Sabak Membantu Petani Menyiapkan Lahan Sawah Guna Percepat Masa Tanam.