Kuala Tungkal, kodimtanjab.com – Babinsa Koramil 419-01/Muara Sabak Sertu Muhammad terjun langsung kesawah membantu petani menanam padi dilahan sawah milik Bapak Sukemi, Desa Pandan Lagan, Kec. Geragai, Kab. Tanjab Timur, Jumat (27/12/19).
Dikatakan Sertu Muhammad bahwa jenis padi yang ditanam adalah bibit padi Inpara dengan sistem jajar legowo dengan luas lahan 1 hektar, sesuai dengan kontur tanah dan lahan persawahan agar mendapatkan hasil panen yang maksimal.
“Selain menanam padi, saya juga membantu mendampingi petani dalam menyiapkan dan juga mengolah lahan.” Kata Sertu Muhammad.
Plt. Danramil 01/Muara Sabak Kapten Inf Ahmad Taufik mengatakan bahwa kegiatan yang dilakukan Babinsa ini merupakan suatu bentuk kepedulian TNI AD, khususnya Babinsa jajaran Koramil 01/Muara Sabak untuk membantu para petani dalam menyukseskan swasembada pangan di wilayah Kabupaten Tanjung Jabung Timur.
“Dengan turunnya Babinsa membantu petani, diharapkan dapat memberikan motivasi kepada petani sehingga program ketahanan pangan di Kabupaten Tanjab Timur dapat terwujud,” ujar Danramil 01/Muara Sabak Kapten Inf Ahmad Taufik. (Pendimtjb).