Kuala Tungkal, kodimtanjab.com – Babinsa Koramil 419-03/Tungkal Ilir Sertu Juli darsa Melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan masyarakat dalam rangka meningkatkan silahturahmi dan mengetahui perkembangan wilayah, Komsos dilaksanakan di Kel.Kampung nelayan Kec.Tungkal ilir Kab. Tanjab Barat, Minggu (20/3/22).
Babinsa mengungkapkan, jika kegiatan Komsos tersebut bertujuan meningkatkan silaturahmi dengan masyarakat.
“Melalui kegiatan Komsos ini akan terjalin silaturahmi yang baik dengan masyarakat desa dan akan tercipta suasana aman dan nyaman,”ujarnya
Babinsa juga mengatakan dengan Komsos pihaknya juga dapat mengetahui perkembangan situasi di wilayah desa binaan dan dapat melakukan upaya pencegahan sedini mungkin, apabila ada hal-hal yang mengarah pada penyebaran virus Covid-19. (Pentjb)