Danramil Dampingi Tim Dirjed Tanaman Pangan dalam Kegiatan Opla dan Pompanisasi Di Muara Sabak Danramil 419-02/Tungkal Ulu Laksanakan Mediasi Antara Kelompok Tani Terkait Dengan Persoalan Penggunaan Lahan Dandim 0419/Tanjab Hadiri Safari Ramadhan dan Peringatan Nuzul Qur’an di Kelurahan Patunas Safari Ramadhan Desa Kuala Dasal: Silaturahmi dan Kebahagiaan Bersama Melanjutkan tradisi sebelumnya, Malam Pisah Sambut Dandim 0419/Tanjab dilaksanakan di Rumah Dinas Bupati Tanjab

Home / BERITA

Minggu, 21 Juli 2019 - 12:17 WIB

Prajurit Kodam II/Swj Ukir Prestasi Di Tanah Rencong.

Palembang, (Pendam II/Swj). – Pelari TNI yang mewakili Kodam II/Sriwijaya, Prada Asep Saefudin keluar sebagai juara di lomba lari 10 K dalam rangka HUT Bhayangkara Ke-73 Tahun 2019 yang digelar Polda Aceh, Minggu (21/7/2019) di Banda Aceh, Nangroe Aceh Darussalam (NAD).

Asep keluar sebagai juara setelah mencatatkan waktu tercepat 33 : 07 : 35 di kategori 10 K HUT Bhayangkara Ke-73 Tahun 2019. Dia mengalahkan ribuan peserta lainnya yang mengikuti lomba lari 10 K yang diselenggarakan di Tanah Rencong tersebut.

Selain diikuti oleh prajurit TNI maupun Polri, sejumlah peserta dari berbagai daerah juga ikut dalam gelaran Lomba Lari 10 K dalam rangka HUT Bhayangkara Ke-73 ini.

BACA JUGA  Selain sosialisasi,Babinsa juga mengajak masyarakat untuk patroli karhutla.

“Alhamdulillah, sebagai perwakilan prajurit TNI, khususnya Kodam II/Sriwijaya, Prajurit Dua (Prada) Asep Saefudin kembali mengukir prestasi, berhasil mendapatkan medali emas usai membuat catatan waktu terbaik”, kata Kapendam II/Swj Kolonel Inf Djohan Darmawan, Minggu (21/7/2019).

Kapendam juga mengatakan, Prada Asep berhasil menempuh lari sejauh 10 kilometer dengan waktu tercepat 33 : 07 : 35. Sementara, salah satu perwakilan dari Kodam II/Swj lainnya, yakni Prada Windy hanya berhasil menempatkan posisi diurutan keenam dengan catatan waktu 36 : 24 : 90.

“Bagi peserta yang masuk sepuluh besar berhak menerima hadiah dari pihak panitia”, ujarnya.

BACA JUGA  Babinsa Koramil 419-01/Muara Sabak Melakukan Himbauan Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan dalam Menghadapi New Normal Di Masjid, Pasar, dan Balai kantor Desa di wilayah Koramil 419-01/Muara Sabak

“Selain medali emas, para juara juga mendapatkan hadiah uang jutaan rupiah. Puluhan hadiah menarik juga dibagikan oleh panitia, seperti uang pembinaan dan hadiah lainnya”, ungkap Kolonel Djohan.

Dalam rangka HUT Bhayangkara Ke-73 Tahun 2019 yang di selenggarakan Polda Aceh, sebagai Juara 1 Prada Asep Saefudin dari Kodam II/Swj berhak mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp. 17 juta, sementara rekannya Prada Windy yang berada diurutan keenam mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp. 4 juta. Medali dan hadiah-hadiah tersebut langsung diserahkan oleh beberapa pejabat di lingkungan Polda Aceh dan pejabat Kodam IM.

Share :

Baca Juga

BERITA

Sambangi Rumah Warga, Babinsa Sosialisasi Karhutla.

BERITA

Putus Penyebaran Covid-19, Babinsa Berikan Masker Kepada Warga Binaan.

BERITA

Kasdim Tanjab Hadiri Pelepasan Festival Arakan Sahur Kuala Tungkal Kab. Tanjab Barat.

BERITA

Yonif Raider 142/KJ Gelar Pengobatan Gratis di daerah Latihan.

BERITA

Babinsa Lakukan Pendampingan Peninjauan Tanaman Jagung Di Wilayah Desa Binaan

BERITA

Sertu Jenopli Dampingi Warga Binaan Mengecek Pertumbuhan Tanaman Padi.

Artikel

Mempererat Sinergi dan Keamanan Wilayah: Komsos Babinsa Pematang Tembesu

BERITA

Dukung pembangunan, babinsa hadiri musyawarah pembangunan desa.