Danramil 419-02/Tungkal Ulu Turut Meriahkan perpisahan Keluarga Besar SMK N 4 Tanjab Barat Kunjungan Kerja Tim Audit Itdam KOREM 042/GAPU TA.2024 Di Kodim 0419/Tanjab Babinsa Koramil 419-02/Tungkal Ulu Dampingi Penerimaan BLT Tahap I, 2, 3, dan 4 Tahun 2024 Pabungdim 0419/Tanjab Hadiri Peringatan Hari Pendidikan Nasional Ke-116 di Kabupaten Tanjab Timur Meningkatkan Ketahanan Pangan Melalui Program Bantuan Desa di Pematang Buluh

Home / BERITA / Kegiatan Dandim / KEGIATAN KODIM 0419

Rabu, 24 April 2019 - 05:45 WIB

Demi Menghadapi Tantangan Bencana Karhutla Ke Depan, Kodim 0419/Tanjab Laksanakan Latihan Posko I.

Kuala Tungkal, kodimtanjab.com – Kodim 0419/Tanjab selama tiga hari (24-26 April 2019) melaksanakan Latihan Posko I penanggulangan bencana alam yang terjadi di wilayah Tanjab Barat dengan materi latihan Bencana Kebakaran Hutan dan Lahan bertempat di Aula Makodim 0419/Tanjab.

Komandan Korem 042/Gapu Kolonel Arh Elphis Rudy,M.Sc.S.S saat dikonfirmasi awak Penrem mengatakan bahwa Latihan Posko I yang dilaksanakan kali ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan Komandan dan Staf Kodim dalam merencanakan suatu operasi yang mencakup hal-hal keterpaduan, kerjasama dan koordinasi dalam pengambilan keputusan, teknik, olah yudha dan pengintegrasian semua kemampuan satuan yang dimiliki, prosedur dan tata cara kerja yang berlaku dalam suatu Posko serta Komando dan Pengendalian Operasi guna membantu tugas pemerintah daerah dalam menghadapi permasalahan Bencana Kebakaran Hutan dan Lahan.

BACA JUGA  Dekat Dengan Rakyat, Babinsa Gotong Royong Lakukan Pemasangan Galar Jalan.

Adapun Sasaran yang ingin dicapai adalah melaksanakan Prosedur Hubungan Komandan dan Staf sesuai mekanisme dan prosedur yang berlaku serta terlaksananya Komando, Kendali, Komunikasi, Komputerisasi, Intelijen, Penginderaan dan Pengintaian (K4IPP) secara optimal sehingga mampu menangani permasalahan kondisi sosial secara cepat, tepat dan benar serta terpadu antara aparat keamanan (TNI-Polri), Pemda, instansi terkait, tokoh masyarakat dan seluruh lapisan masyarakat dalam menghadapi dinamika penanggulangan bencana kebakaran hutan dan lahan, ungkap Danrem.

“Adapun tujuan dilaksanakannya Latihan Posko I adalah untuk mengetahui sejauh mana kesiapan operasional jajaran Kodim 0419/Tanjab. Khususnya dalam mengimplementasikan protap-protap yang ada,” jelas Danrem.

Hal senada juga disampaikan Dandim 0419/Tanjab Letkol Inf M.Arry Yudistira, S.I.P.M.I.Pol yang mengatakan bahwa latihan posko I dilakukan untuk meningkatkan hubungan Komandan dan Staf dalam merencanakan operasi dan melaksanakan Olah Yudha, menyelenggarakan Komando Pengendalian Operasi serta menyelenggarakan implementasi prosedur dan tata kerja yang berlaku di suatu Pos Komando.

BACA JUGA  Babinsa Komsos Dengan Warga Binaan

”Dengan kegiatan yang dipusatkan di Makodim 0419/Tanjab, latihan posko itu mampu memantapkan tugas-tugas yang didapatkan dengan kemampuan yang memadai khususnya dalam menanggapi, menangani dan menyelesaikan suatu permasalahan dengan cepat dan tepat sehingga tidak berkembang menjadi kerawanan yang mempengaruhi stabilitas keamanan dan menghambat pembangunan di daerah,” kata Dandim.

“Perlu diketahui, sehari sebelum latihan dilaksanakan, telah dilakukan briefing penyelenggara, pendukung dan pelaku. Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kasiopsrem 042/Gapu Letkol Inf Yudha Nugraha, bertempat di Aula Makodim 0419/Tanjab. Sesuai jadwal, latihan dilaksanakan selama tiga hari, dimulai pada pukul 08.00 WIB sampai dengan pukul 16.00 WIB,” pungkas Dandim. (Pendimtjb)

Share :

Baca Juga

BERITA

Peduli Wilayah Binaan, Babinsa Dampingi Petani Meninjau Tanaman Padi.

BERITA

Babinsa 01/Muara Sabak Lakukan Patroli Karhutla Bersama Warga Binaan.

BERITA

Tamtama Remaja Kodim Tanjab Belajar Budidayakan Ikan Lele.

BERITA

Babinsa Desa Bunga Tanjung Pantau Pertumbuhan Tanaman Padi.

Artikel

Zoom Meeting & Pelantikan Public Speaking: Penerangan TNI AD Menyuarakan Integritas dan Netralitas

BERITA

Tetap Terapkan Protkes, Babinsa Lakukan Komsos Dengan Warga Binaan.

BERITA

Semangat Tulus Babinsa Bantu Petani Menanam Padi.

BERITA

Babinsa Laksanakan Pendampingan Penyaluran BLT DD