Kuala Tungkal, kodimtanjab.com – Babinsa terus melakukan pendekatan kepada masyarakat yang ada diwilayah desa binaannya, seperti yang dilakukan oleh Koptu Cipto Dwi Saputro Babinsa Koramil 419-03/Tungkal Ilir yang melakukan komsos dengan masyarakat di Desa Serdang Jaya Kec. Betara Kab. Tanjab Barat, Rabu (10/4/2019).
Dalam kegiatan komsos tersebut, Koptu Cipto Dwi Saputro selaku Babinsa setempat mengajak warga masyarakat untuk peduli dan ikut menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat dan lingkungan.
Hal ini disampaikan Babinsa mengingat situasi sekarang yang rawan menjelang pelaksanaan pemungutan suara pada pemilihan umum pileg dan pilpres.
Lebih lanjut, Babinsa juga mengajak masyarakat untuk tetap menjaga kerukunan dalam kehidupan sehari hari. Saling hormat menghormati dan saling bantu apabila ada masyarakat yg ditimpa musibah.
“Bila ada masalah segera di selesaikan dengan musyawarah, koordinasikan dengan Babinsa atau aparat desa,” Pungkasnya. (Pendimtjb)