Dandim 0419/Tanjab Hadiri Upacara Peringatan Hari Perhubungan Nasional Tahun 2024 di Tanjab Barat Babinsa Koramil 419-03/Tungkal Ilir Hadiri Sosialisasi Stunting di Desa Sungai Terap Dandim 0419/Tanjab Tekankan Netralitas dalam Pilkada serta Apresiasi Personel Terkait Karhutla di Desa Catur Rahayu Dandim 0419/Tanjab Bacakan Amanat Pangdam II/Sriwijaya Pada Upacara 17 September 2024 Kodim 0419/Tanjab Gelar Penyuluhan Hukum oleh Korem 042/Gapu

Home / BERITA / Kegiatan Dandim / KEGIATAN KODIM 0419

Selasa, 5 Oktober 2021 - 13:04 WIB

Peringati HUT TNI Ke-76, Kodim Tanjab Beri Baksos dan Distribusikan 1000 Paket Sembako ke Masyarakat

Kuala Tungkal, kodimtanjab.com – Kodim 0419/Tanjab melaksanakan acara pemberian Baksos dan Syukuran serta pendistribusian 1000 paket sembako bantuan dari SKK Migas kepada Masyarakat terdampak Covid-19 dalam rangka HUT TNI Ke-76 Kodim 0419/Tanjab, Selasa (5/10).

Kegiatan dihadiri oleh Dandim 0419/Tanjab Letkol Inf Erwan Susanto S.I.P, Kapolres Tanjabbar AKBP Muharman Arta S.I.K, Ketua DPRD Tanjabbar H. Abdullah, Kasidatun Kejaksaan Negeri Kuala Tungkal Vicky Rosdinar, Dansubpom 2.2/II Kuala Tungkal Kapten CPM Madiana, Danposal Kuala Tungkal, Specialized dukungan bisnis perwakilan Sumbagsel SKK Migas BPK. Setiyo Prahoro, KBTNI Kodim 0419/Tanjab, Rekan Media Tanjabbar.

Ketua DPRD Tanjabbar H. Abdullah, dalam sambutannya menyampaikan TNI merupakan alat negara yang didirikan untuk menjamin tetap tegak dan berdirinya negara kesatuan Republik Indonesia, sebagai tentara, TNI ikut merasakan denyut nadi dan perkembangan Indonesia sebagai sebuah negara.

BACA JUGA  Babinsa Dampingi Petani Lakukan Peninjauan Tanaman Padi.

“Ini menjadi kebanggaan atas klprah. fungsi dan peranan TNI yang semakin profesional untuk menaruh harapan dalam membantu perkembangan dinamika masyarakat,” ujarnya.

Pemerintah kabupaten Tanjab barat selalu bekerja sama dengan TNI dalam kegiatan TNI manunggal membangun bangsa (TMMD), ini ditunjukan bahwa pemkab menyadari potensi dan daya TNI sangat dibutuhkan untuk mengawal proses politik dan kenegaraan di daerah kita. Dan diakhir sambutan Ketua DPRD mengucapkan Dirgahayu TNI ke 76 Tahun 2021 dan berharap kiprah TNI semakin profesional dan membantu rakyat Indonesia.

Sementara Komandan Kodim 0419/Tanjab Letkol Inf Erwan Susanto S.I.P mewakili keluarga besar Kodim 0419/Tanjab sangat bersyukur hadir di tengah-tengah masyarakat Kabupaten Tanjung Jabung Barat dan Kabupaten Tanjung Jabung Timur yang masyarakatnya sangat menerima kehadiran TNI khususnya Kodim 0419/Tanjab

“Kodim 0419/Tanjab selalu berkomitmen untuk mendukung program pemerintah daerah dalam rangka pembangunan untuk kemajuan dan kemaslahatan masyarakat Tanjabbar. Dalam masa pandemi COVID-19 saat ini kita berharap di berikan kekuatan dalam menghadapi nya serta bersama bahu membahu untuk menyelesaikan tugas kemanusiaan ini bersama sama,” sebut Dandim.

BACA JUGA  Pererat Hubungan Antar Instansi, Kodim 0419/Tanjab Gelar Pertandingan Persahabatan Bersama Kemenag Tanjab Barat

Erwan mengucapkan terimakasih untuk para KBTNI yang selalu menjaga nama baik TNI khususnya di lingkungan masyarakat berkat jasa KBTNI jualah Kodim 0419/Tanjab sampai saat ini sangat diterima di masyarakat Kabupaten Tanjabbar dan Tanjabtim.

Terpisah, Perwakilan SKK Migas Wil Sumbagsel BPK Setiyo Prahoro menjelaskan potensi alam di Kabupaten Tanjung Jabung Barat sangat lah menjanjikan, “Untuk itu sudah semestinya kewajiban dari PT. Petro China Jabung Ltd untuk bersama membangun Kabupaten Tanjabbar ini untuk maju dan membantu kesulitan masyarakat yang di hadapi,” singkatnya.(put/pendimtjb)

Share :

Baca Juga

BERITA

Serka P Simtupang Pererat Kebersamaan Dengan Warga Binaan

Artikel

Babinsa Koramil 419-01/Muara Sabak Melaksanakan Pengecekan Padi.

BERITA

Plh. Pasiops Kodim 0419/Tanjab Ikuti Rakor Lintas Sektoral PAM NATARU.

BERITA

Kasdim Tanjab Hadiri Pengantar Tugas Ketua Pengadilan Negeri Kuala Tungkal.

Artikel

Babinsa Koramil 419-02 /Tungkal Ulu menghadiri Kegiatan Deklarasi Sekolah Ramah Anak SD,SMP sekecamatan Tebing Tinggi

Artikel

Danrem 042/Gapu Bersama Dandim 0419/Tanjab Bertekat Menyejahterakan Petani Melalui OPLA (Optimalisasi Lahan Rawa) di Kabupaten Tanjab Timur

Artikel

Dandim 0419/Tanjab Hadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Praja Siginjai 2024

BERITA

MoU Kemenag Tanjab Timur dan Kodim 0419/Tanjab.