Danramil 419-03/Tungkal Ilir Turut Andil Dalam Pengamanan Arus Pulang Mudik 2024 Sertu Sugianto Turut Dampingi Warga Menerima BLT di Desa Rantau Badak Lamo Dandim 0419/Tanjab Hadiri Halal Bihalal Forkopimda dan Tasyakuran di Rumah Dinas Sekda Kabupaten Tanjab Timur Pabungdim 0419/Tanjab Hadiri Rakor dan Sinkronisasi Kegiatan Optimasi Lahan Dana APBN Tahun 2024 Kabupaten Tanjab Timur Ziarah dalam Memperingati HUT ke-78 Persit Kartika Chandra Kirana

Home / BERITA / Berita Koramil / Koramil Tungkal Ulu

Senin, 20 Maret 2023 - 13:45 WIB

Tumbuhkan Rasa Cinta Tanah Air, Babinsa Koramil 419-02/Tungkal Ulu Pimpin Upacara Bendera di 2 Sekolah.

Kuala Tungkal, kodimtanjab.com – Dalam rangka menumbuhkan rasa cinta tanah air sejak dini khususnya siswa di SMPN 8 Merlung Desa Lampisi Kecamatan Renah Mendaluh, Babinsa Pelda Muhadi bertindak sebagai Pembina Upacara Bendera, Senin (20/03/2023).

Hal ini juga dilaksanakan Babinsa Serma Dobri Inoki Rajagukguk selaku Babinsa wilayah Kecamatan Batang Asam pimpin Upacara di SMAN 9 Tanjab Barat Kelurahan Dusun Kebun.

Danramil 419-02/Tungkal Ulu Kapten Inf Boimin mengungkapkan, kegiatan yang dilaksanakan Babinsa dengan menjadi pembina upacara di sekolah-sekolah untuk menanamkan rasa cinta tanah air kepada siswa sejak dini agar mereka mempunya jiwa bela negara.

BACA JUGA  Serda Reza Sanurezal Selaku Babinsa Kempas Jaya Rangkul MPA Lakukan Patroli Terpadu Pencegahan Karhutla.

“Zaman serba modern seperti saat ini, ada kecenderungan para remaja terjerumus dalam hal negatif, seperti larut dalam bermain game online (gadget) hingga lupa waktu belajar, bahkan dalam membantu orang tua,” Ujar Kapten Inf Boimin.

Dikatakan, Penanaman karakter, bela negara, cinta tanah air dan kedisiplinan di usia remaja sangat berperan, bahkan menjadi modal mereka dalam menghadapi tantangan globalisasi ke depannya. Untuk itu, Babinsa di wilayah teritorial Koramil 419-02/Tungkal Ulu, ditugaskan menjadi pembina upacara bendera setiap Senin di sejumlah sekolah.

BACA JUGA  Danramil Muara Sabak Berikan Materi Wasbang Kepada Peserta Paskibraka Tanjab Timur.

“Jadi para Babinsa secara rutin setiap Senin pagi kami kerahkan ke sekolah-sekolah di wilayah Koramil 419-02/Tungkal Ulu, baik untuk SD, SMP maupun SMA sederajat,” tandasnya. (TU02/**)

Share :

Baca Juga

Berita Koramil

Babinsa Sertu Arafik Rizal Ajak Petani Jagung Cek Pertumbuhan Tanaman.

Berita Koramil

Bangkitkan Semangat Bergotong Royong, Koramil Nipah Panjang Gelar Jum’at Bersih Pelebaran Jalan Desa.

Berita Koramil

Babinsa 03/Tungkal Ilir Jalin Komunikasi Sosial Dengan Sejumlah Warga.

Berita Koramil

Personel Ramil 01/Muara Sabak Lakukan Pendampingan Perangkat Desa Dalam Mendistribusikan Beras Bulog Raskin 13 Ton.

Berita Koramil

Dampingi Petani Ke Lahan Jagung, Babinsa Cek Kondisi Pertumbuhan Jagung.

Berita Koramil

Peltu M.Yusuf Eko.S Sebagai Babinsa 01/MS Hadiri Sertijab Kades Rantau Karya.

BERITA

Komandan Kodim 0419/Tanjab Hadiri Upacara Peringatan Hari Jadi Kabupaten Tanjab Barat Ke-54 Tahun 2019.

BERITA

Upacara gabungan TNI- Polri Dan ASN Wilayah Kabupaten Tanjab Timur.