Kuala Tungkal, kodimtanjab.com – Tim Siaga Karhutla Koramil 01/Muara Sabak bersama MPA, RPK PT. WKS dibantu masyarakat setempat secara bersama-sama memadamkan api yang membakar lahan di RT. 01 Desa Mencolok, Kec.Mendahara Ulu, Kab. Tanjab Timur, Selasa (13/08/19).
Kebakaran yang terjadi di Desa Mencolok dengan Koordinat : S 1.12’52” E 103.31’38” ini menghanguskan lahan seluas 0,5 hektar. Diketahui lahan tersebut merupakan milik Bapak Sembiring dan milik Ibu Saripah Rosmilah.
Dalam usaha pemadaman tersebut, tim gabungan menerjunkan anggota yang terdiri dari 3 orang anggota tim siaga Karhuta Koramil 01/Muara Sabak, 3 orang anggota MPA, 7 orang anggota RPK PT. WKS dan dibantu oleh 4 orang warga masyarakat setempat.
Danramil 419-01/Muara Sabak Kapten Inf Suharwo mengatakan, dalam usaha pemadaman ini kami menggunakan 2 unit Mesin Pemadam, 20 gulung Selang, 2 buah Nozel, 2 unit Selang Hisap Air dan 2 unit Y konektor,” terang Danramil.
“Berkat kerja keras tim gabungan, api yang membakar lahan tersebut dapat dipadamkan pada sore hari sekira pukul 15.00 wib,” pungkas Danramil. (Pendimtjb).