Kuala Tungkal, kodimtanjab.com – Dandim 0419/Tanjab Letkol Inf M. Arry Yudistira, S.I.P., M.I.Pol menghadiri kegiatan kunjungan Tim Safari Ramadhan Pemrov Jambi dan SKK Migas Bagian Sumbagsel yang dilaksanakan di Rumah Dinas Bupati Tanjung Jabung Barat, Senin (20/05/2019).
Bupati Tanjung Jabung Barat DR. Ir. H. Safrial, MS bersama pejabat pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat menyambut langsung kunjungan Tim Safari Ramadhan Pemrov Jambi.
Tim Safari Ramadhan Pemprov Jambi ini diwakili oleh Kepala OJK Perwakilan Jambi, Kadis Kehutanan dan Perkembunan provinsi jambi, Bank Indonesia Jambi, serta SKK Migas Bagian Sumbagsel.
Bupati Tanjung Jabung Barat H. Safrial dalam sambutanya menyampaikan jajaran Pemkab Tanjab Barat dan masyarakat untuk terus senantiasa menjaga kesucian bulan ramadhan dengan penuh kekhusyuan terutama dengan ibadah puasa, karena puasa merupakan ajang menempa kesabaran dan ketahanan mental menuju kehidupan yang lebih taqwa.
“Terlebih Bulan suci ramadhan merupakan keistimewaan bagi umat muslim dalam meningkatkan keimanan melalui aktivitas yang baik,” tegas Bupati.
Lebih lanjut Safrial mengucapkan terima kasih kepada Tim Safari Ramadhan Pemerintah Provinsi Jambi beserta rombongan dan pimpinan petrochina semoga ini menjadi semangat baru bagi kita dalam mempererat ukhuwah islamiyah.
“Semoga ramadhan kali ini mampu menyadarkan kita semua pentingnya kebersamaan dan kepedulian sesama muslim untuk membangun kehidupan yang Islami penuh kedamaian,” ujar H. Safrial.
Sementara Kepala OJK Perwakilan Jambi, Endang Nuryadin menyampaikan agar senantiasa di bulan suci ramadhan ini terus bahu membahu bersatu padu demi meningkatkan pengabdian kita demi kemajuan provinsi jambi.
“Jadikan momen ini sebagai wahana dan sarana untuk memperkuat komitmen dan tekad guna lebih meningkatkan kualitas taaruf dan tafahum untuk meningkatkan jalinan silahturahmi di antara kita,” katanya.
Pada kesempatan ini Pemprov Jambi dan SKK Migas Perwakilan Sumbagsel memberi bantuan kepada masjid yang ada di tanjabbar berjumlah sebesar RP 36 juta dan pemberian santunan kepada 50 orang anak yatim piatu. (Pendimtjb).