Babinsa Pererat Silaturahmi Di Wilayah Desa Binaan Babinsa Dampingi Petani Desa Binaan Meninjau Tanaman Padi Bersama Warga, Babinsa Gotong Royong Perbaiki Jalan Rusak. Babinsa Lakukan Pendampingan Kepada Petani Di Desa Jalin Erat Silaturahmi, Babinsa Sambangi Warga Desa Binaan.

Home / BERITA / Berita Koramil / Koramil Geragai

Selasa, 21 Maret 2023 - 16:22 WIB

Danrem 042/Gapu Resmikan Koramil 419-05/Geragai.

Kuala Tungkal, kodimtanjab.com – Persemian Koramil 419-05/Geragai dipimpin oleh Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Supriono, S.lP., M.M., didampingi oleh Dandim 0419/Tanjab Letkol Kav Muslim Rahim T, SH., M.Si dan Bupati Tanjab Timur H.Romi Harianto, SE. Selasa (21/3/23).

Dandim 0419/Tanjab Letkol Kav Muslim Rahim Tompo, SH., M.Si dalam sambutannya sangat  bersyukur kepada Allah SWT bahwa telah terbangun Koramil 419-05/ geragai ini berkat bantuan dari perusahaan petro cina Ltd Jabung dan semoga dengan terbangunnya Koramil 419-05/ geragai bisa menjadi bermanfaat bagi masyarakat Tanjab Timur.

Sementara itu, Komandan Korem 042/Garuda Putih  Brigjen TNI Supriono, S.lP., M.M., menyampaikan Atas nama TNI Angkatan Darat, saya mengucapkan terimakasih dan apresiasi yang tinggi kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Tanjab Timur dan pihak Petrochina serta seluruh masyarakat yang telah mendukung terbangunnya Koramil 419-05/Geragai.

BACA JUGA  Babinsa Sungai Jeruk Koramil 04/Nipah Panjang Lakukan Monitoring Pertumbuhan Padi.

Danrem juga berharap dengan adanya Koramil 419-05/Geragai ini, dapat mengoptimalkan pelaksanaan tugas Pembinaan Teritorial sekaligus memudahkan para Babinsa menjalankan tugas membantu masyarakat.

Lebih lanjut Danrem mengatakan bahwa Koramil 419-05/Geragai merupakan Koramil baru dan sesegera mungkin dioperasikan. Babinsa dan para Aparat Koramil yang bertugas nantinya harus mampu melaksakan Program Bapak Kasad serta harus  senantiasa mampu menjadi solusi dalam mengatasi permasalahan dan kesulitan yang dihadapi masyarakat.

“ Berikan kontribusi yang maksimal bagi peningkatan kinerja Kodim 0419/Tanjab dalam menyiapkan kekuatan pertahanan wilayah, serta senantiasa membantu Pemerintah Daerah dalam rangka melaksanakan pembangunan nasional dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” tegasnya.

BACA JUGA  Upaya Khusus Dalam Pendampingan Pertanian, Babinsa Bantu Petani Merontokan Padi Hasil Panen.

Kegiatan persemian tersebut turut dihadiri Turut dalam acara tersebut Wakil Bupati Tanjab Timur H.Robby Nahliansyah, SH. Sekda Tanjab Timur Sapril, S.IP, Ketua DPRD Kab. Tanjab Timur Mahrup, Kapolres Tanjab Timur AKBP Heri Supriawan, Kepala Departemen Formalitas dan Komunikasi SKK Migas, Perwakilan Sumbagsel Bapak Andi Ari Pangeran, Pimpinan Petrochina Internasional Bapak Dencio Renato Boele.

Dengan Pembangunan Koramil 419-05/Geragai sebagai bentuk pertahanan wilayah, serta senantiasa membantu Pemerintah Daerah khususnya Kabupaten Tanjab Timur dalam rangka melaksanakan pembangunan nasional guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat.dengan menjalankan peran serta fungsi territorial. (Pntjb).

Share :

Baca Juga

BERITA

Babinsa Bersama Warga Laksanakan Pencegahan Kebakaran Hutan dan Lahan

BERITA

Babinsa Dan Warga Laksanakan Pengecekan Tanaman Jagung

Berita Koramil

Babinsa Koramil 04/Nipah Panjang Komsos Pada Warga Binaan.

BERITA

Suasana Halal Bihalal Prajurit dan PNS Korem 042/Gapu.

Berita Koramil

Babinsa Intensifkan kegiatan Serbuan Teritorial di Sekolah-Sekolah.

Berita Koramil

Babinsa Ramil 419-01/Muara Sabak Pasangan Spanduk Cegah KARHUTLA.

Berita Koramil

Babinsa Serda Suparjo Rustam Pantau Pertumbuhan Padi Petani.

Berita Koramil

Babinsa Koramil 419-03/Tungkal Ilir Hadiri Musdes RKPDes TA. 2020.