Sosialisasi Survey Seismik 3D dan 2D: Langkah Proaktif Desa Lagan Ulu dalam Pengembangan Energi Babinsa Desa Adi Purwa Bantu Anak Rawan Stunting dengan Program Susu Bantuan Seleksi Paskibraka Kabupaten Tanjab Timur Tahun 2024 Babinsa Sigap Membantu dalam Penanganan Kebakaran di Kota Tungkal Ilir Danramil 419-03/Tungkal Ilir Turut Andil Dalam Pengamanan Arus Pulang Mudik 2024

Home / Berita Koramil / Koramil Sabak

Kamis, 31 Oktober 2019 - 14:40 WIB

Babinsa Suka Maju Melakukan Patroli Pengawasan Karhutla Bersama Warga.

Kuala Tungkal, kodimtanjab.com – Babinsa Koramil 419-01/Muara Sabak Peltu M. Yusuf Eko dan Sertu Ajran Lubis melakukan patroli pengawasan Karhutla bersama warga di Desa Suka Maju, Kec. Geragai, Kab. Tanjab Timur, Kamis (31/10/19).

Kegiatan patroli pengawasan Karhutla ini dilakukan oleh Babinsa dalam rangka untuk mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan di wilayah binaan, khususnya di wilayah Koramil 01/Muara Sabak.

Dalam kegiatan patroli tersebut, Peltu M. Yusuf Eko dan Sertu Ajran Lubis juga berkesempatan memberikan himbauan kepada warga tentang bahaya dan dampak dari Karhutla.

BACA JUGA  Babinsa Pematang Rahim Hadiri Isra' Mi'raj Nabi Besar Muhammad SAW.

Peltu M. Yusuf Eko mengatakan bahwa himbauan tersebut dimaksudkan agar warga masyarakat paham dan mengerti bahwa membakar hutan dan lahan kebun adalah tindakan yang tidak dibenarkan.

“Tujuannya adalah untuk mengedukasi warga masyarakat akan bahaya Karhutla sehingga dapat meminimalisir kemungkinan terjadinya kebakaran,” ujar Peltu M. Yusuf Eko.

Sementara itu Sertu Ajran Lubis pada sosialisasi tersebut mengajak warga untuk menjaga lingkungan dengan tidak melakukan pembakaran lahan dan semak belukar secara sembarangan.

“Pembakaran lahan secara sembarangan dapat menimbulkan berbagai macam dampak buruk bagi lingkungan dan kesehatan, terutama bagi masyarakat yang ada disekitarnya,” jelas Sertu Ajran Lubis.

BACA JUGA  Upaya Cegah Karhutla Terus Dilakukan Babinsa Dan Warga Di Wilayah Binaan

Danramil 419-01/Muara Sabak Kapten Inf Suharwo mengatakan, dalam setiap pelaksanaan patroli Karhutla, Babinsa selalu memberikan himbauan kepada masyarakat untuk bersama-sama ikut serta dalam membantu pencegahan maupun pemadaman Karhutla.

“Babinsa selaku aparat teritorial akan terus melaksanakan sosialisasi terkait bahaya karhutla,” ujar Danramil.

“Sosialisasi sangat dikedepankan pada upaya pencegahan karhutla, karena jika usaha pencegahan ini berhasil tentu kita tidak perlu lagi melakukan pemadaman,” pungkasnya. (Pendimtjb).

Share :

Baca Juga

BERITA

Babinsa Bantu Warga Binaan Menjemur Gabah Padi.

BERITA

Babinsa Membantu Warga Binaan Menanam Bibit Jagung.

BERITA

Sertu Gopal Bantu Warga Binaan Mengolah Lahan.

BERITA

Babinsa Bantu Kelompok Tani Desa Binaan Panen Padi

Artikel

Babinsa Koramil 419-01/MS Melaksanakan Pengecekan Padi Bersama Poktan

BERITA

Babinsa Sosialisasi dan Ajak Warga Lakukan Patroli Karhutla

BERITA

Kuatkan Hanpangan Saat Pandemi, Babinsa Bantu Petani Menanam Bibit Padi.

Artikel

Suksesnya Pelantikan KPPS Desa Kuala Lagan di Pemilu 2024: Peran Babinsa Menonjol